2018 Kementan Sediakan 1.000 Alat Pengering Untuk Petani
Kementerian Pertanian MINGGU, 15 APRIL 2018 , 18:18:00 WIB | LAPORAN: ELITHA TARIGAN
RMOL. Sebanyak 1.000 unit alat pengering pasca panen disediakan oleh Kementerian Pertanian tahun 2018 ini.
![]() |
Demikian dikatakan oleh Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman dalam acara rapat refocusing anggaran Kementerian Pertanian 2018 yang diselenggarakan di Hotel Mulia Jakarta, Minggu (15/04).
"Kami sudah revisi anggaran Rp1 triliun," ujarnya.
Kata Amran, anggaran sebesar Rp1 triliun digelontorkan seelah mendapat kabar bahwa petani sangat membutuhkan alat pengering padi usai panen. Permintaan yang diajukan petani langsung ke Presiden Joko Widodo saat tengah blusukan menurutnya harus segera disediakan karena memang petani kesulitan mengeringkan gabah di musim hujan.
"Sebagaimana permintaan para petani saat bapak presiden melakukan kunjungan," jelasnya.
Sejauh ini, lanjut Amran, produktivitas petani terutama untuk komoditas jagung dan beras cukup meningkat tajam, bahkan komoditas jagung dinilai sudah mencapai surplus sehingga sudah bisa diekspor ke Filipina. Beberapa wilayah penghasil jagung diantaranya Gorontalo, Sulawesi Selatan, dan Nusa Tenggara Barat (NTB). Menurutnya peningkatan produktivitas ini tentu juga membutuhkan penanganan pasca panen, dimana alat pengering perlu diperbanyak agar kualitas panen bisa diserap oleh pasar.
Amran menambahkan bila penyediaan alat pengering pasca panen tersebut akan difokuskan distribusinya kepada masyarakat miskin.
"Kami ingin dryer ini dipegang oleh masyarakat yang benar-benar membutuhkan agar kesejahteraan petani bisa dirasakan secara merata," kata Amran.
Selain berhasil memfokuskan anggaran untuk pengadaan pengering pasca panen, Amran menyampaikan pada jajarannya agar juga fokuskan anggaran pada komoditas yang langsung menyentuh ke masyarakat miskin.
"Tahun ini dan tahun depan, program Kementerian Pertanian harus bisa mengentaskan kemiskinan masyarakat miskin di pedesaan," tegasnya.[dem]
Komentar Pembaca
Kategori Warga Prasejahtera Yang Terima Program Be..
SELASA, 24 APRIL 2018
Lewat BKP, Kementan Fasilitasi Kegiatan PPB Warga ..
SELASA, 24 APRIL 2018
Inovasi Pemuda Tirta Gempita Dongkrak Pertanian Gu..
SELASA, 24 APRIL 2018
Gebrakan Baru Kementan Entaskan Kemiskinan Desa
SELASA, 24 APRIL 2018
Gubernur Sumbar Minta Perbankan Berpartisipasi Dor..
SELASA, 24 APRIL 2018
Itjen Dukung Sikap Tegas Mentan Tindak Importir Na..
MINGGU, 22 APRIL 2018