Gegara Saham Bank Jago Lesu, Jerry Ng Terdepak dari Jajaran

Gegara Saham Bank Jago Lesu, Jerry Ng Terdepak dari Jajaran –
Jakarta, —
Nama Jerry Ngterdepak dari daftar orang terkaya Indonesia versi Forbes.
Padahal, pada 2022 kemarin ia menjadi orang terkaya ke-35 dengan kekayaan mencapai US$1,2 miliar atau Rp17,8 triliun (asumsi kurs Rp14.857 per dolar AS).
Hengkangnya nama Jerry Ng dari jajaran taipan RI terjadi di tengah lesunya harga saham PT Bank Jago Tbk, di mana ia memiliki saham di bank berkode ARTO itu.
Mengutip detikcom, harga saham ARTO pada April 2022 masih di level Rp14.800 per lembar saham. Sementara itu, harga saham ARTO anjlok ke angka Rp2.240.
Saat harta Jerry menurun pada 2021, Forbes juga mengungkapkan bahwa penyebabnya adalah anjloknya harga saham Bank Jago.
“Saham Bank Jago miliknya (Jerry Ng) jatuh dari puncaknya karena investor menganggap pemberi pinjaman dinilai terlalu tinggi,” jelas Forbes.
Mengutip CNBC Indonesia, pelemahan saham Bank Jago ini terjadi karena banyak investor yang mulai mengukur langkah akan potensi bank itu untuk melakukan ekspansi cepat sembari secara cermat memperbaiki kinerja bottom line.
Selain itu, kerekan suku bunga The Fed yang diikuti bank sentral global lain yang pada akhirnya turut membebani pasar modal RI.
Jerry merupakan bankir veteran dengan pengalaman lebih dari tiga dekade. Dia mendapatkan kekayaannya dari saham di Bank Jago dengan mengakuisisi saham bank itu pada 2019.
Sebelumnya, ia menduduki posisi teratas di Bank Danamon Indonesia dan Bank Central Asia. Ia juga pernah menjabat sebagai direktur utama Bank BTPN hingga Februari 2019.
[Gambas:Video CNN](fby/dzu)