RMOLNews

Polri Didaulat PBB Beri Pelatihan pada Negara Kecil, Irjen Krishna Murti: Indonesia Negara

Polri Didaulat PBB Beri Pelatihan pada Negara Kecil, Irjen Krishna Murti: Indonesia Negara –

RMOL, JAKARTA – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) didaulat melatih polisi yang berasal dari 10 negara di kawasan Asia-Pasific.

Pelatihan terhadap polisi negara di kawasan Asia-Pasific tersebut dilakukan sebagai bentuk persiapan menjalankan tugas dan misi dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri, Irjen Pol Krishna Murti, Senin (22/5/2023).

Baca juga: Mantan Suami Dewi Perssik Didaftarkan PBB Sebagai Bacaleg DPRD DKI Jakarta di Pemilu 2024

“Hari ini kami melatih beberapa negara Asia-Pasific yang mungkin jangan dilihat besar-kecilnya negara, karena memang satu suara di PBB, dan itu adalah salah satu diplomasi internasional dari pemerintah RI yang bisa disupport oleh Polri,” ujar Irjen Pol Krishna Murti di Tangerang.

Lebih lanjut Krishna menerangkan, alasan dipilihnya Indonesia menggelar pelatihan tersebut lantaran masuk ke dalam negara G20.

Sementara untuk negara-negara yang polisinya masuk ke dalam pelatihan tersebut adalah seperti Vanuatu, Kiribati, Nauru, Samoa, Angola dan Timor Leste.

“Indonesia telah dipandang sebagai negara besar, karena anggota G20 dan bukan negara yang dikesampingkan, oleh karena itu PBB percaya Indonesia melaksanakan pelatihan dan mensponsori kegiatan-kegiatan PBB,” katanya.

Baca juga: Mabes Polri Tangkap Terduga Pimpinan KKB Pernah Tembak Anggota TNI, Ini Daftar Aksi Kejahatannya

Menurutnya, pelatihan di Indonesia tersebut dilaksanakan, guna mempersiapkan kontribusi kepada misi PBB.

Pasalnya, tugas Indonesia ialah mempersiapkan negara-negara Asia-Pasific tersebut untuk dapat melaksanakan tugas dan misi untuk PBB.

“Setelah pelatihan dari kita kemudian tim dari PBB akan datang memberikan assesment, apakah mereka sudah layak atau belum untuk mengikuti tugas dan misi PBB,” ungkapnya.

Polisi dari negara Asia Psific sedang mengikuti pelatihan untuk menjalani misi PBB, Senin (22/5/2023).
Polisi dari negara Asia Psific sedang mengikuti pelatihan untuk menjalani misi PBB, Senin (22/5/2023). (warta kota/gilbert sem sandro)

“Itulah esensinya kegiatan yang dilakukan melalui tangan Polri, terlebih Polri telah berpengalaman dari tahun 1969 dalam misi PBB,” tandasnya.

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button